Senin, 02 November 2015

Animasi Stop Motion



Stop Motion, mungkin ada sebagian dari siswa yang sudah tidak asing dengan istilah tersebut. Stop motion atau stop frame juga terdapat pada perangkat android.
Membuat stop motion adalah membuat sebuah atau beberapa buah objek fisik yang di ciptakan dan dimanipulasi untuk menghasilkan gerakan dengan sendirinya. Tujuannya adalah agar objek tersebut bergerak sedikit demi sedikit diantara frame foto satu dengan yang lainnya secara individual dan menciptakan ilusi gerakan ketika serangkaian frame tersebut dimainkan secara bersamaan dan berkelanjutan.
 * * * *
Cara termudah untuk membuat animasi Stop Motion dengan beberapa langkah:
1. Tentukan tema dan buatlah sinopsis isi cerita.
2. Buat karakter pemeran utama dan pemeran pendukung dengan menggunakan pensil lalu pertebal dengan drawing pen  ukuran 0,5 - 0,8. Setelah semua karakter selesai, warnailah dengan menggunakan cat poster. Terakhir gunting pada bagian outline semua karakter.
3. Buat juga macam-macam gerakan dan ekspresi dari semua karakter.
4. Buatlah background (latar gambar) untuk semua plot dari jalan cerita, misalnya latar rumah, kamar, sekolah, taman, dll.
5. Terakhir, action..!!

Kalian bisa menggunakan berbagai jenis video editing tanpa batas ^_^

Tema yang bisa kalian gunakan:
-Remaja (mencegah hal negatif dengan cara positif bagi remaja)
Misal: merokok, bolos, mencontek, bermain game dan gadget terlalu sering, berbohong, dll)

**Jangan lupa, selalu kumpulkan hasil karya Stop Motion dalam 1 cd. 


(Cover CD Tampak Depan dan Cover CD Tampak Belakang)


Untuk contoh gunakan:

#UAS SMADA_27_VENTHERA

pada link YouTube


Tidak ada komentar:

Posting Komentar